Kamis, 15 Agustus 2013

Disinilah Indonesia Dilahirkan


Taman Proklamator di Jakarta, adalah saksi sejarah lahirnya Indonesia. Di sinilah Soekarno membacakan teks proklamasi pada 17 Agustus 1945. Patung Soekarno dan Hatta di sana pun menjadi simbolisasi bersejarah.

Bagi warga Jakarta, siapa yang tidak tahu Taman Proklamator? Terletak di Jl Proklamasi nomor 56, Jakarta Pusat, taman ini selalu ramai dikunjungi oleh masyarakat sekitar. Ada yang bermain bola atau sekedar bersantai di tamannya. Terlepas sebagai taman, tempat ini adalah saksi bisu bagi kemerdekaan Indonesia. 67 Tahun silam, Soekarno membacakan teks proklamasi di sana.

"Ini adalah tempat dibacakannya proklamasi kemerdekaan oleh Soekarno, bukan di istana," kata pihak pengurus taman, Warnadi, kepada detikTravel, Selasa (14/8/2012), saat berkunjung ke sana.

Dulunya di taman ini berdiri rumah milik Bung Karno. Nama jalannya pun berbeda, dulu bernama Jl Pegangsaan Timur dan kini diubah menjadi Jl Proklamasi.

Pada hari Jumat tanggal 17 Agustus 1945, rumah Bung Karno ramai didatangi oleh orang-orang dari berbagai kalangan. Mereka ingin mendengar langsung pidato proklamasi kemerdekaan. Tepat pukul 10.00 WIB, sambil ditemani Bung Hatta, Bung Karno membacakan teks proklamasi di depan rumahnya.

Setelah itu, upacara pengibaran bendera pun dilakukan. Semua orang pun langsung menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan khidmat. Tidak ada pesta atau pun perayaan besar-besaran saat Soekarno selesai membacakan proklamasi. Semua orang di sana larut dalam sukacita yang tak bisa digambarkan. 350 Tahun lebih, akhirnya Indonesia berhasil meraih kemerdekaan.

Kini, tidak ada rumah Bung Karno di sana, melainkan terdapat taman yang luas. Kedua patung Soekarno-Hatta, yang dikenal dengan sebagai Monumen Proklamator, menjulang tinggi di tengah-tengah taman. Patung kedua tokoh itu berukuran besar dan menjadi simbol bersejarah bagi bangsa ini.

Di antara patungnya, terdapat ukiran teks proklamasi. Anda dapat melihatnya dengan jelas. Tidak jauh dari patungnya, terdapat tiang bendera dengan bertuliskan 'Disinilah Dibatjakan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Pada Tanggal 17 Agustus 1945 Djam 10.00 Pagi Oleh bung Karno dan Bung Hatta'. Di ujung tiangnya, berkibar Sang Saka merah putih.

"Tempat ini selalu digunakan untuk upacara 17 Agustus. Siapa saja boleh menjadi peserta upacara di sini. Tidak hanya masyarakat umum, ada juga tentara veteran yang kami undang untuk upacara," lanjut Warnadi.

Tiap tanggal 17 Agustus, agendakanlah perjalanan Anda untuk mengunjungi taman ini. Anda bisa melakukan upacara bendera di tempat yang paling bersejarah.

Dirga hayu indonesia ku.....semoga makin jaya.... 


sumber
READ MORE - Disinilah Indonesia Dilahirkan

Sabtu, 25 Mei 2013

OTAK Perempuan Mengecil Saat Hamil

Bukan hanya anggota tubuh seperti perut dan ukuran badan yang berubah saat kehamilan. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa ukuran otak perempuan juga mengecil saat hamil. Benarkah ?

Penelitian menunjukan bahwa, otak perempuan menciut sebanyak empat persen selama masa kehamilan. tulah yang menjadi alasan mengapa ia mengatakan, tidak ada otak yang unisex.

Salah satu perbedaannya adalah otak perempuan menciut selama hamil. Akibat perubahan tersebut perempuan hamil cenderung menurun daya ingat dan daya pikirnya.

Tak hanya itu, perempuan juga tidur lebih banyak selama hamil. Ini terjadi karena hormon progesteron yang membuat kantuk, meningkat sampai 30 kali lipat selama delapan pekan pertama kehamilan.

Namun tak perlu khawatir karena semua perubahan kondisi itu hanya berlangsung sementara. "Kondisinya akan normal lagi enam bulan setelah kelahiran," kata Brizendine yang juga pakar psikiatri saraf dari Universitas California San Francisco Amerika Serikat.


sumber
READ MORE - OTAK Perempuan Mengecil Saat Hamil

Kamis, 23 Mei 2013

Tips Jitu Membersihkan Paru-Paru Dari Asap Rokok

Mungkin anda seorang perokok, atau dalam kehidupan anda anda terpaksa berada di ingkungan para perokok, berikut ini cara yang bisa anda lakukan dalam usaha untuk membersihkan paru - paru anda, atau paling tidak , akan meminimalisir bahaya rokok terhadap tubuh anda , terutama pada paru - paru anda …

1. Omega3

Pemberian makanan yang kaya akan omega-3 pada penderita penyakit gangguan paru-paru kronik (Chronic obstructive Pulmonary Diseases/COPD) dapat memperbaiki fungsi paru-paru penderita penyakit tersebut. Hal ini ditunjukkan dengan adanya penurunan serum, tingkat produksi lendir serta perbaikan gejala pada penderita COPD.




2. Kedelai

Berikut petikan berita Kedelai Perbaiki Paru-Paru :
“MENGONSUMSI makanan dan minuman yang mengandung banyak kedelai dapat memperbaiki fungsi paru-paru dan mengurangi serangan penyakit sesak nafas kronis.

Tim studi yang dipimpin Fumi Hirayama asal Jepang meneliti 300 pasien sesak nafas dan 340 orang sehat mengenai konsumsi kedelai. Hasilnya, mereka yang mengonsumsi produk-produk yang mengandung kedelai ada hubungannya dengan membaiknya fungsi paru-paru dan turunnya risiko terkena sesak nafas.

“Setelah diteliti, flavonoid yang terdapat dalam makanan kedelai bertindak sebagai anti-peradangan pada paru-paru serta dapat melindungi paru-paru dari tembakau yang menyebabkan kanker bagi para perokok,” jelas Hirayama.

Menurut Hirayama, selain baik bagi paru-paru, kedelai juga bisa menurunkan kolesterol serta mengatasi gejala menopause.








3. Transplantasi
Untuk pertama kalinya, para peneliti dari McEwen Centre for regenerative Medicine, University Health Network berhasil menggunakan terapi gen untuk memperbaiki paru-paru yang “rusak” sehingga digunakan untuk transplantasi kepada pasien yang membutuhkan.
Teknik ini bakal secara signifikan memacu pertumbuhan jumlah donor paru-paru dengan cara memperbaiki organ yang sebelumnya dinilai “cacat”, selain juga meningkatkan hasil transplantasi yang lebih baik.

Lewat suatu proyek Dr Shaf Keshavjee, pakar dari McEwen Centre for Regenerative Medicine, University Health Network menerapkan teknik gen ex vivo pada organ paru-paru donor sebelum digunakan untuk transplantasi. Teknik tampak sederhana dan efektif untuk memperbaiki fungsi paru-paru.

Ingin tahu bagaimana cara kerja terapi gen ini? Paru-paru donor disimpan dalam kondisi suhu tubuh normal dengan menempatkannya di sebuah kubah untuk memproteksi. Lalu, sistem perfusi paru Toronto XVIVO secara terus-menerus memompa cairan oksigen tanpa darah, protein, dan nutrisi kepada paru-paru yang “cacat” tersebut. Metode ini meniru kondisi paru pada umumnya sehingga sel-sel yang “cacat” bisa memperbaiki diri sendiri dan terciptalah sebuah paru-paru yang bagus dan bisa diaplikasikan sebagai donor.

Setelah itu, dimasukkan gen IL-10 yang bisa menghalangi respons imunitas tubuh terhadap infeksi sehingga organ yang baru ditransplantasi tidak rusak.


4. 12 jam saja

Bagi pecandu rokok, menghentikan kebiasaan merokok merupakan hal yang sulit. Namun ternyata, tubuh akan memperbaiki sistemnya ketika seseorang mulai berhenti merokok selama 12 jam.

Perasaan buruk akan terasa di awal, namun pada saat itulah proses penyembuhan kerusakaan akibat rokok dimulai.
Karbon monoksida dan kandungan nikotin dalam tubuh akan hilang secara perlahan.

Kandungan berbahaya tersebut akan hilang sama sekali dalam waktu 2-3 hari setelah berhenti merokok. Pada saat itu akan timbul perasaan tak tenang serta emosi yang tidak stabil. Rasa lapar , serta keletihan yang berlebihan bahkan kesulitan tidur pun terasa.Gejala tersebut menandakan bahwa tubuh sedang membersihkan sisa-sisa nikotin yang ada. Dalam 2-3 minggu sejak berhenti merokok sirkulasi tubuh akan mulai memperbaiki kerusakan pada paru-paru. Dalam jangka waktu 1-9 bulan, batuk-batuk dan nafas pendek akan menghilang. Paru-paru mulai bersih dan fungsinya kembali normal.

Gejala-gejala seperti depresi, frustasi, dan sakit kepala juga akan melanda pada awal proses penyembuhan. Namun hasilnya, Anda akan terbebas dari risiko kanker, jantung, kemandulan, dan kerusakan paru-paru. Dengan sedikit kesabaran dan niat yang keras,
Anda akan mendapatkan kualitas kesehatan yang luar biasa.


5. Antioksidan

Brokoli, apel, serta sayur dan buah lainnya yang kaya antioksidan bisa membantu memperbaiki dan melindungi paru-paru Anda. Satu studi telah menunjukkan bahwa paru-paru orang yang mengkonsumsi lebih dari 5 apel dalam seminggu berfungsi lebih baik dari paru-paru mereka yang sama sekali tidak mengkonsumsi apel.

Selain itu, antioksidan isothiocyanate pada sayuran seperti brokoli, tauge, serta kol bunga juga terbukti bisa menurunkan risiko kanker paru-paru.

Sayuran kol, kubis hijau dan merah berfungsi sebagai sumber nutrisi dan pelindung paru-paru. Makanan sumber nutrisi paru-paru lainnya meliputi
buah bit, wortel, ketela, labu, biji wijen, almon, aprikot, kacang, serta buah sitrus.





6. Tingkatkan kapasitas

Angka harapan hidup kita secara langsung bergantung pada kapasitas paru-paru. Jika paru-paru tidak bekerja maksimal untuk mensuplai oksigen ke seluruh tubuh, maka semua proses metabolisme akan rusak.

Satu cara efektif meningkatkan kapasitas paru-paru adalah dengan memainkan instrumen seperti saksofon, terompet, peluit, bahkan recorder. Praktek selama 10-15 menit sehari akan memperbaiki paru-paru Anda.

TSisa juga dengan tarik napas , ambil udara sebanyak2 nya lalu ditahan 2/3 detik aja(jgn lama2 ) trus keluarin sammpe bener2 abis udaranya, bagus waktu pagi. Kalo rutin bagus, bisa ngelatih paru2 + nambah kapasitas paru2


7. kelembaban

Mucus atau lendir sering menjadi penyebab batuk kronis. Dalam sistem pengobatan China, kelemahan pada diet dan sistem pencernaan diperkirakan sebagai penyebab langsung kelembaban dan lendir yang terakumulasi di paru-paru.

Pada banyak kasus, mengurangi serta membersihkan mucus dapat meredakan batuk. Mulailah dengan berhenti mengkonsumsi makanan yang memproduksi mucus seperti produk-produk susu (khususnya es krim), makanan dingin dan mentah, makanan manis yang mengandung pemanis buatan atau tepung olahan, serta minuman ringan.




8. Tekan disini

Dalam sistim pengobatan China, akupuntur dilakukan secara teratur untuk mengatasi masalah paru–paru. Anda bisa menstimulus titik akupuntur yang sama pada tubuh Anda dengan teknik yang disebut “acupressure”.

Anda tidak harus menggunakan jarum untuk menstimulus tetapi juga bisa menggunakan jari Anda. Temukan titik akupuntur yang biasa disebut dengan cubit marsh. Bengkokkan lengan Anda di siku. Titik akupuntur berada pada liputan siku, pada bagian luar otot besar di tengah-tengah titik. Tekanlah bagian tersebut dengan menggunakan jempol sampai Anda merasa lebih baik. Tahan selama 2-3 menit. Lakukan pada lengan yang lain.


9. Jeruk Nipis

setelah di anaisis melalui alat GC-MS, air jeruk nipis mampu menurunkan kadaar nikotin hingga 70,65. Namun air jeruk nipis disini hanya alat bantu untuk dapat berhenti merokok.

10. Minum banyak air.

Ini akan membantu untuk mengelurkan racun dan nikotin yang telah terakumulasi dalam tubuh Anda setelah bertahun-tahun merokok.

sumber
http://www.artikelbagus.com/2011/11/tips-jitu-membersihkan-paru-paru-dari.html
READ MORE - Tips Jitu Membersihkan Paru-Paru Dari Asap Rokok

Penemuan potongan tangan mahluk misterius di Queensland

Sebuah potongan tangan hewan misterius ditemukan di sebuah peternakan di Queensland utara, Australia. Malam sebelumnya hewan ternak terdengar mengeluarkan suara jeritan-jeritan aneh seperti ketakutan. Hari berikutnya, petani pemilik peternakan menemukan potongan tangan ini.


Jadi ia mengirim tangan itu ke para ahli untuk diteliti. Hasilnya, tidak ada satupun yang mengetahui dengan pasti identitas hewan pemilik tangan misterius itu.


Australia dikenal memiliki makhluk sejenis Bigfoot, mereka menamakannya Yowie. Muncul spekulasi bahwa pemilik tangan itu adalah Yowie yang selama ini belum pernah dilihat oleh siapapun. Sedangkan peneliti yang lebih rasional mengatakan bahwa potongan tangan itu adalah milik seekor Wombat, salah satu jenis marsupial yang hidup di Australia.

Inilah foto potongan tangan Wombat sebagai perbandingan.


Selain Wombat, banyak juga peneliti yang menyatakan kemungkinan bahwa potongan tangan itu adalah milik seekor kanguru. Untungnya saya berhasil merayu seekor kanguru untuk menunjukkan tangannya, dan sekarang kita bisa melihat perbandingannya. inilah dia bentuk tangan kanguru.


Saya tidak melihat kesamaan antara potongan tangan itu dengan tangan wombat atau kanguru (Namun bentuk tangan kanguru mendekati). Yang menarik pada potongan tangan itu adalah kukunya yang kelihatan lebih panjang. Namun sebelum diadakan tes DNA, tidak ada seorangpun yang dapat memastikannya. Kelihatannya ilmuwan Australia tidak terlalu tertarik menelitinya lebih lanjut. Saya mencoba mencari informasi lainnya mengenai potongan tangan ini, namun tidak menemukannya. Mungkin itu benar-benar potongan tangan Yowie.

Sumber
READ MORE - Penemuan potongan tangan mahluk misterius di Queensland

Jumat, 12 April 2013

Jalan Setapak Paling Tinggi Dan Mengerikan

Kalau anda adalah seorang pecinta tantangan dan gemar menaklukkan medan yang berat bahkan beresiko mematikan, mungkin tempat ini dapat anda jadikan sebagai salah satu target petualangan anda selanjutnya.

Objek ini terdapat di pegunungan Huashan, Xian, China. Di pegunungan ini terdapat jalur setapak yang sangat mengerikan dan berbahaya namun cukup menantang untuk dilalui. Sangat cocok untuk penggemar tantangan.

Berikut ini foto-fotonya...



 



 sumber
READ MORE - Jalan Setapak Paling Tinggi Dan Mengerikan

Kamis, 11 April 2013

Ajaib! manusia Ini dapat Bertahan Walau Mempunyai Kelainan Yang jarang Di temui


Keajaiban bisa terjadi di mana saja, termasuk di atas meja operasi.

Ingin tahu berbagai pengalaman para wanita yang nyawanya diselamatkan setelah menjalani berbagai operasi beresiko tinggi? Kita intip bersama yuk. Tak seorang pun ingin sakit, apalagi sampai berakhir di meja operasi. Jangankan operasi otak, jantung, atau wajah, operasi kecil macam bedah usus buntu saja sudah membuat sebagian dari kita gemetaran. Meski begitu, jika seseorang mengalami pilihan antara hidup dan mati, maka operasi merupakan jalan yang kemungkinan besar tak dapat dielakkan, seperti beberapa kasus berikut ini.

Gadis Haiti dengan tumor seberat 8 kg
Bagaimana rasanya bila wajah 'ditumpangi' oleh sebuah benjolan seberat 8 kg? Setidaknya hal inilah yang pernah dialami oleh Marlie Casseus. Hidup gadis ini normal-normal saja hingga usianya menginjak angka 14. Sejak diserang sebuah penyakit aneh, wajah gadis ini jadi susah dikenali dan parahnya, tampak sangat menyeramkan. Akibatnya bukan hanya rasa sakit secara fisik saja yang harus dideritanya, namun juga penderitaan batin karena penolakan lingkungan sekitar. Penyakit genetik yang tergolong langka ini membuat tulang penderitanya jadi bengkak dan melunak seperti jeli. Tak sampai di situ saja, tekanan tumor pada rongga mata juga telah menyebabkan kebutaan pada penglihatan Marlie.

Untungnya, sebuah organisasi sosial Haiti "Good Samaritan' terketuk hatinya untuk mengulurkan tangan. Setelah diboyong ke Amerika Serikat, dan bertemu dengan para dokter di Jackson Memorial Medical Center (Miami), Marlie memiliki kesempatan untuk sembuh. Melalui bantuan dana yang datang dari seluruh penjuru dunia, Marlie menjalani operasi selama 17 jam agar tumor di wajahnya bisa disingkirkan. Hasilnya? Tak ada lagi beban berat di wajah Marlie.


Bayi yang lahir 2 kali

Chad dan Keri McCartney benar-benar serius saat mengatakan puteri mereka lahir 2 kali. Bagaimana bisa? Saat itu usia kandungan Keri memasuki minggu ke-23. Keri dan keluarga kemudian memutuskan untuk mencari tahu jenis kelamin sang bayi. Hasil pemeriksaan tersebut membuat mereka shock, sebab dokter menemukan adanya tumor besar yang tumbuh dari tulang ekor sang janin.

Mau tak mau, calon bayi perempuan ini harus dioperasi. Kelahiran pertama bayi ini terjadi saat para ahli bedah mengambil janin mungil ini dari dalam rahim Keri untuk menyingkirkan tumor yang bisa membunuhnya, bahkan sebelum ia dilahirkan. Sepuluh minggu setelah operasi, Macie kecil lahir lagi dengan sehat dan siap menyambut dunia baru.

Gadis separuh otak

Jessie Hall masih menduduki bangku TK saat ia harus menjalani operasi pengangkatan sebagian otaknya. Jessie mulai mengalami serangan pertama dari penyakitnya saat ia sedang asyik makan sandwich di rumahnya di Texas. Serangan kedua terjadi saat ia sedang sekolah, seiring dengan itu serangan rasa sakit yang ada semakin meningkat. Setelah diperiksakan, barulah ketahuan bahwa Jessie menderita radang otak Ramussen, sejenis peradangan yang memakan bagian otak seseorang. Operasi Jessie dilakukan 2 tahun silam, tepatnya tanggal 11 Juni 2008, di Johns Hopkins Children's Center oleh ahli bedah ternama, Ben Carson,M.D. Kini gadis itu bisa menikmati kembali keceriaan lazimnya anak-anak kecil lainnya, meski dengan separuh bagian otak saja.
Gadis India bertangan 4, berkaki 4
Namanya Lakshmi, lahir dengan 4 tangan, 4 kaki, dan kelebihan beberapa organ dalam. Operasi pengangkatan kelebihan tangan dan kakinya berjalan sukses di India. Hanya butuh waktu 27 jam (meleset dari perkiraan semula yang diperkirakan 40 jam) untuk menjadikan penampilan fisik gadis 3 tahun ini sama normalnya seperti gadis lain. Para dokter mengatakan bahwa Lakshmi takkan mungkin bertahan hidup melewati masa remajanya jika dia tak segera menjalani operasi.[break]
Model remaja dengan 11 sambungan di punggungnya
Kecelakaan mobil yang menimpa Katrina Burgess (18) telah mengubah hidup dan juga tubuhnya. Dokter bahkan mengatakan bahwa kecil kemungkinan bagi gadis muda tersebut untuk bisa berjalan lagi, mengingat musibah tabrakan tersebut telah mematahkan leher dan punggungnya. Namun, setelah menjalani operasi dengan 11 sambungan logam pada area punggungnya, Katrina malah menandatangani kontrak kerja dengan sebuah agen model.

Katrina mengalami kecelakaan dalam perjalanan pulangnya ke Weymoth, Dorset. Saat itu punggungnya terbanting keras, hingga menusuk kedua paru-parunya. Lehernya patah, demikian juga dengan tulang panggul, kaki kiri, dan beberapa tulang rusuknya. Untuk membenahi kerusakan parah dalam tubuhnya, para ahli bedah memasang batang logam sambungan yang diamankan dengan 4 jepit titanium, mulai dari pinggul hingga lutut kirinya, sehari setelah dia dibawa ke RS.

Operasi lain yang lebih berisiko datang saat mereka membedah punggungnya dan memasukkan 6 logam sambungan untuk menyangga tulang belakangnya. Seminggu kemudian, punggungnya kembali dibedah agar para dokter bisa memasang sekrup titanium untuk menopang lehernya yang patah. Hanya butuh sehari setelah operasi terakhirnya, dan Katrina bisa berjalan kembali. Ajaibnya lagi, 5 bulan setelah kecelakaan, remaja berpostur kurus tinggi ini dinyatakan sembuh total dan dia tidak lagi membutuhkan obat penghilang rasa sakit.
Gadis muda, 118 hari tanpa jantung
Apa jadinya bila tubuh seseorang tak diwarnai dengan indahnya irama degupan jantung? Kita semua tahu jawabnya, dia pasti meninggal dunia. Ajaibnya, hal ini tak terjadi pada D'Zhana Simmons, gadis 15 tahun yang senang saat dirinya memiliki kesempatan untuk menerima transplantasi jantung. Namun, kesenangan tersebut berubah menjadi mimpi buruk saat jantung barunya tak berfungsi dengan baik.

Para dokter pun dibuat bingung, jantung lama telah dibuang, jantung baru tak memenuhi syarat. Lalu, bagaimana gadis berkulit gelap ini bisa bertahan tanpa donor baru? Akhirnya mereka menggunakan pengganti jantung sementara, 2 pompa buatan untuk menjaga aliran darah tetap lancar. Baru 4 bulan kemudian, D'Zhana menerima donor jantung baru, dan ia pun bisa kembali hidup secara normal.
Si kembar yang bertahan hidup

Adalah pilihan berat bagi orang tua saat mereka harus memilih salah satu dari anaknya, dan 'membunuh' anaknya yang lain. Hal inilah yang pernah dihadapi oleh Shannon dan Mike Gimbel. Para dokter mengatakan bahwa mereka harus memilih salah satu dari janin kembar mereka, sebab jika tidak maka keduanya akan mati. Para dokter di Swedish Medical Center mendiagnosa si kembar Gimbel terkena sindrom TTTS (Twin-To-Twin Syndrome), kondisi di mana pembuluh darah keduanya menyatu. Sulit untuk memisahkan janin dengan kondisi demikian, namun jika mereka dibiarkan tetap hidup pun, kemungkinan besar mereka berdua takkan bertahan. Jadi, mereka disarankan untuk 'meniadakan' janin yang paling lemah.

Saat sedang bergumul, datanglah tawaran ajaib dari seorang Dr. Kent Heyborne. Bekerja sama dengan berbagai ahli bedah dari Utah, si kembar disarankan untuk dibedah dengan menggunakan laser. Shannon mengatakan dirinya masih ingat bagaimana dia menahan nafas saat suster menggunakan alat ultrasound untuk memeriksa detak jantung setelah pembedahan. Satu detakan ditemukan,....kemudian satu lagi. Hore, keduanya, Reese dan McKenna Gimbel berhasil bertahan hidup dan lahir di Swedia 2 bulan setelah itu.
Connie Culp dan wajah barunya
Jika banyak wanita melakukan bedah wajah karena terlihat ingin lebih mancung, cantik, dan sebagainya, namun tidak demikian dengan Connie. Wanita 47 tahun ini menjalani bedah plastik karena ia membutuhkan wajah baru, setelah wajah lamanya rusak karena ditembak oleh suaminya sendiri. Wajah baru Connie memang terlihat sedikit kaku, namun dengannya dia masih bisa bicara, tersenyum, dan merasakan nikmatnya rasa makanan yang disantap. Meski bicaranya agak susah dimengerti, namun keluarganya cukup terharu saat membandingkan kondisi wajah Connie sebelum dan sesudah pembedahan.

Connie ditembak oleh Thomas, suaminya, pada tahun 2004. Akibat perbuatannya tersebut, Thomas diganjar hukuman 7 tahun. Namun, sejak itu, kehidupan dan wajah Connie berubah drastis. Ia harus menjalani 30 operasi untuk mendapatkan kembali hidung, pipi, mata, dan mulutnya, sebab yang tersisa dari penembakan tersebut hanyalah kelopak mata bagian atas, dahi, bibir bawah, dan dagu. Hasilnya? Anda lihat sendiri.

 



sumber
READ MORE - Ajaib! manusia Ini dapat Bertahan Walau Mempunyai Kelainan Yang jarang Di temui

Anak Bejat Hamili Ibu Kandung Dua Kali

Duh! Anak Hamili Ibu Kandung Dua Kali 
ZIMBABWE - Seorang pria di sebuah desa kecil di Zimbabwe, menghamili ibu kandungnya.
Perbuatan itu telah ia lakukan dua kali. Parahnya lagi, pria itu meninggalkan ibunya yang ia hamili, lantas melarikan diri. Sang ibu diduga juga melarikan diri dari desanya, demikian dilaporkan di media Inggris, dan dikutip laman Emirates247.com,
Sekitar empat tahun silam, ibu dan anak ini sempat didenda oleh pihak gereja di desa mereka, setelah dewan gereja mendapati si ibu dihamili putranya. Kala itu, si ibu mengalami keguguran, saat kandungannnya berumur empat bulan. Kini, sejarah berulang lagi.
Para penduduk desa marah, karena hubungan incest ibu dan anak ini sudah berlangsung sejak 2008. Suami si perempuan sudah meninggal dunia karena sakit yang diderita sejak lama.
Kini, penduduk desa memburu dan berniat menangkap ibu dan anak itu, lalu menghukum keduanya dengan hukuman berat, sebagai sinyal ke seluruh masyarakat, bahwa hubungan incest tidak akan pernah ditoleransi.
Penduduk desa mengetahui si ibu hamil untuk kedua kali, ketika ia berhenti pergi ke gereja. Ketika penduduk desa mengunjunginya di rumah, mereka menemukan bahwa dia sudah hamil lima bulan, oleh putra kandungnya sendiri.

 sumber
READ MORE - Anak Bejat Hamili Ibu Kandung Dua Kali

Heboh, Berita Luna Maya Menikah di Australia

Foto Luna Maya dan Reza Prawira yang dikabarkan sebagai kekasih barunya, beredar di situs jejaring sosial.
Artis Luna Maya dikabarkan diam-diam menikah dengan pengusaha muda Reza Alexander Prawiro di Austria. Gosip mantan kekasih Nazril Irham alias Ariel "NOAH" telah menikah itu bahkan diperkuat sejumlah foto yang dimuat sebuah koran terbitan Ibu Kota.

Kendati demikian, Olga Syaputra dan Raffi Ahmad tak percaya kabar sahabat mereka itu telah menikah dengan Reza, cucu mantan Menteri Keuangan Radius Prawiro. "Ih, sok tahu kamu," kata presenter Olga Syaputra saat dicegat tim Hot Shot, baru-baru ini.

Rumor pernikahan Luna Maya memang marak diperbincangkan di situs micro-blogging Twitter. Bermula dari akun Luna Maya di Twitter, @LunaMaya26. Pekan lalu Luna Maya "berkicau" bahwa dirinya tengah berlibur di kampung halaman neneknya di Salzburg, Austria. Pada saat yang sama Reza Prawiro men-tweet statusnya: "Good morning Salzburg."

Benarkah keduanya pergi bersama ke Salzburg? Pertanyaan ini terjawab setelah akun @LunaMaya26 memamerkan foto Luna Maya yang mengenakan kebaya modern memeluk Reza yang memakai jas hitam rapih. Foto ini seolah menggambarkan sepasang kekasih yang telah melewati momen bahagia.

Foto itu sontak membuat kehebohan para penggemar Luna Maya. Mereka terus "berkicau" mengenai kabar tersebut. Rupanya hal itu mengusik ketenangan Luna yang sedang berlibur di Austria. "Berisik amat AMA urusan yg bukan urusan kamu?? Dpt apa?? Pahala??" balas pemilik akun @LunaMaya26.(ANS)



sumber
READ MORE - Heboh, Berita Luna Maya Menikah di Australia

Rabu, 10 April 2013

Cara Turunkan Tekanan Darah

"Siapa saja yang memiliki hipertensi harus didorong untuk bekerjasama dengan dokter mereka dan mencoba berbagai hal yang mungkin membantu menurunkan tekanan darah tanpa menggunakan agen farmakologis (obat-obatan)," kata Matthew Burg, PhD, seorang profesor dari Columbia University Medical Center di New York.


Mereka yang mengalami hipertensi biasanya harus mengonsumsi obat-obatan secara rutin untuk mengontrol tekanan darah. Tetapi dengan melakukan perubahan gaya hidup, tekanan darah yang kelewat tinggi dapat dikendalikan dan diturunkan. Dengan modal tekad dan kedisiplinan, bukan mustahil upaya modifikasi lifestyle ini dapat membantu melepaskan ketergantungan pada obat-obatan.
Berikut ini adalah 10 cara murah dan alami menurunkan tekanan darah tanpa harus menggunakan obat-obatan :


1. Olahraga
Dengan melakukan olahraga 30 menit sehari, Anda dapat menurunkan tekanan darah secara signifikan, kata Gerald Fletcher, MD, seorang ahli jantung dari Mayo Clinic, Jacksonville, Florida, sekaligus juru bicara American Heart Association.
"Cobalah latihan aerobik untuk mengurangi tekanan darah sistolik Anda," kata Fletcher. Ia menambahkan, orang yang aktif secara fisik biasanya dapat mengurangi konsumsi jumlah asupan obat hipertensi. Untuk menunjangnya, pilihlah jenis kegiatan yang Anda sukai seperti misalnya, berjalan, berlari, berenang atau bersepeda.


2. Makan pisang
Anda mungkin tahu bahwa makan terlalu banyak garam dapat meningkatkan tekanan darah, tetapi kebanyakan orang tidak menyadari manfaat kalium - zat yang mampu menangkal efek buruk dari sodium.
Menurut penelitian dari Dietary Guidelines for Americans, mereka yang mengalami hipertensi harus mencukupi kebutuhan jumlah kalium dalam diet mereka. Orang dewasa harus mendapatkan setidaknya 4.700 miligram per hari. Adapun beberapa sumber makanan yang kaya kandungan kalium diantaranya pisang (422 miligram), kentang panggang dengan kulit (738 miligram), jus jeruk (496 miligram per cangkir), dan yogurt tanpa lemak atau rendah lemak (531-579 miligram per 8 ons).






3. Kurangi asupan garam
Orang dengan tekanan darah normal, cukup tinggi, dan hipertensi secara substansial dapat mengurangi tekanan darah mereka dengan memotong asupan garam. Pedoman diet merekomendasikan bahwa orang dengan hipertensi harus membatasi asupan garam kurang dari 1.500 miligram (600 miligram sodium) sehari.


4. Stop merokok
Perokok adalah kelompok yang paling berisiko tinggi mengidap hipertensi. Kandungan tembakau dan nikotin dalam rokok dapat menyebabkan lonjakan tekanan darah sementara, meskipun rokok itu sendiri bukan penyebab tunggal hipertensi kronis. Berhenti merokok dapat membantu Anda menurunkan sedikit tekanan darah Anda. Dan, tentu saja, manfaat kesehatan lainnya yang tak terhitung jumlahnya, kata Fletcher.


5. Menurunkan berat badan
Secara konsisten beberapa penelitian menunjukkan bahwa, sedikit saja kehilangan berat badan, dapat memiliki dampak besar pada tekanan darah Anda. Kelebihan berat badan membuat jantung bekerja lebih keras. Tekanan ekstra ini lambat laun dapat menyebabkan hipertensi. Sementara itu, dengan memangkas berat badan beban kerja jantung akan jauh lebih ringan.


6. Kurangi alkohol
Konsumsi alkohol secara moderat - tidak lebih dari satu gelas sehari untuk wanita, dan dua gelas sehari untuk pria - memiliki manfaat kesehatan jantung. Tapi pada beberapa orang, minum terlalu banyak dapat meningkatkan tekanan darah. Penelitian menunjukkan bahwa mengkonsumsi alkohol lebih dari dua gelas sehari dapat meningkatkan risiko hipertensi bagi pria dan wanita.


7. Kelola stres
Mengelola stres secara efektif dapat membantu mengurangi tekanan darah, tetapi sayangnya, tidak ada penelitian yang menawarkan langkah demi langkah untuk mengurangi tingkat stres pada semua orang, kata Burg.
"Ada sejumlah cara yang telah dikembangkan sebagai praktik untuk menginduksi keadaan relaksasi. Tetapi bagaimana cara yang baik dan benar, ini masih harus dijawab dalam uji klinis," katanya. Namun demikian, Burg merekomendasikan bahwa orang dengan hipertensi harus mampu melakukan manajemen stres dan berlatih dengan konsisten.


8. Yoga
Yoga adalah cara terbaik untuk mengatasi stres. Sebuah studi baru di India menemukan bahwa latihan pernapasan yoga mengurangi tekanan darah pada orang dengan hipertensi - di mana bekerja mempengaruhi efek sistem saraf otonom - dengan mengatur denyut jantung, pencernaan, dan fungsi lainnya.


9. Jauhi kafein
Kopi memiliki beberapa manfaat kesehatan, tetapi tidak untuk menurunkan tekanan darah. Dalam jangka pendek kafein dapat memicu lonjakan tekanan darah, bahkan pada orang tanpa hipertensi.
Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi, cara terbaik yang harus dilakukan adalah dengan membatasi asupan kafein (sekitar dua cangkir kopi per hari). Anda dapat memeriksa apakah Anda sensitif terhadap kafein atau tidak dengan memeriksa tekanan darah sebelum dan setengah jam setelah mengkonsumsi minuman berkafein. Jika meningkat sebesar 5 atau 10 poin, Anda berarti sensitif terhadap kafein.


10. Meditasi
Meditasi - apakah itu melibatkan nyanyian, pernapasan, visualisasi - dapat menjadi alat manajemen stres yang efektif bagi banyak orang, kata Burg. Sekali lagi, yang penting adalah bahwa hal itu membuat Anda merasa baik, dan Anda dapat berkomitmen untuk melakukannya secara konsisten.
READ MORE - Cara Turunkan Tekanan Darah

Mencegah Kerusakan Jantung dengan Makan Sambal Bawang

Banyak orang tidak suka makan sambal bawang karena aromanya bikin bau napas tidak sedap. Namun di balik baunya yang menyengat, bawang putih sangat berkhasiat untuk mencegah kerusakan sel-sel jantung akibat penyumbatan pembuluh darah.

Bawang putih yang sering dipakai sebagai bumbu masak maupun campuran sambal bawang mengandung senyawa bernama dialilsulfat. Dalam sebuah penelitian, senyawa tersebut terbukti mampu melepaskan gas hidrogen sulfida yang berguna untuk melindungi sel-sel jantung.

Hidrogen sulfida sudah lama diketahui bisa melindungi jantung, namun pemanfaatannya tidak praktis karena harus diberikan melalui suntikan. Kandungan dialilsulfat dalam bawang putih memberikan harapan bahwa gas hidrogen sulfida bisa diberikan dengan lebih praktis, yakni dengan cara ditelan.

"Kami telah melakukan penelitian untuk menemukan sebuah obat yang bisa melepaskan hidrogen sulfida lewat rute oral (ditelan) sehingga tidak perlu disuntikkan lagi," ungkap Prof David Lefer dari Emory University yang melakukan penelitian itu seperti dikutip dari Dailymail

Percobaan yang dilakukan Prof Lefer memang masih terbatas pada tikus, namun hasilnya cukup menjanjikan. Sebagai simulasi serangan jantung, tikus-tikus itu diberi penyumbatan pembuluh darah selama kurang lebih 45 menit lalu diberi obat berisi dialilsulfat.

Dibandingkan tikus yang hanya disumbat pembuluh darahnya tanpa diberi obat apapun, tikus-tikus yang mendapat dialilsulfat lebih sedikit mengalami kerusakan sel-sel jantung. Tingkat kerusakan selama pembuluh darahnya tersumbat bisa dikurangi hingga 61 persen.


Secara alami, gas hidrogen sulfida juga diproduksi sendiri oleh tubuh dan dalam kadar yang cukup sangat berguna mencegah radang atau inflamasi pada sel-sel jantung. Namun pada jumlah yang berlebihan, gas ini juga bisa berakibat fatal yakni menyebabkan kematian.
READ MORE - Mencegah Kerusakan Jantung dengan Makan Sambal Bawang